Bitget App
Trading lebih cerdas
Beli KriptoPasarTradingFuturesBotsEarnCopy
Analis Javon Marks Ramal Dogecoin akan Meroket 1.160%: Momen Besar DOGE Segera Tiba?

Analis Javon Marks Ramal Dogecoin akan Meroket 1.160%: Momen Besar DOGE Segera Tiba?

PintuPintu2025/03/25 09:11
Oleh:Deswita Zela

Jakarta, Pintu News – Analisis terbaru dari seorang ahli crypto menunjukkan bahwa Dogecoin mungkin akan mengalami kenaikan signifikan.

Javon Marks, seorang analis terkemuka, baru-baru ini mengungkapkan bahwa Dogecoin (DOGE) berpotensi naik hingga 12 kali lipat, mencapai nilai yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Dogecoin Siap Melejit 12x, Targetkan All-Time High Baru di $2,28

Di tengah kebangkitan pasar crypto dari masa koreksi berkepanjangan, Dogecoin (DOGE) kembali mencuri perhatian.

Analis terkemuka Javon Marks menyatakan bahwa DOGE sedang bersiap untuk lonjakan luar biasa sebesar 1.160% yang akan mendorong harga ke level tertinggi sepanjang masa, yaitu $2,28 atau sekitar Rp37.787 ($1 = Rp16.568).

Baca juga: Dogecoin Melonjak 7% Hari Ini (25 Maret 2025) — Analis Prediksi Kenaikan Gila-Gilaan Hingga 12x Lipat!

Prediksinya tersebut didasarkan pada performa historis dan indikator teknikal yang memperlihatkan pola siklus bullish kuat, seperti yang terjadi pada tahun 2017 dan 2021.

Dalam komentarnya baru-baru ini, Marks meyakini bahwa Dogecoin akan menantang tren penurunan dan menembus resistance penting. Ia menilai bahwa kombinasi momentum teknikal dan peningkatan adopsi dari institusi menjadikan DOGE sebagai salah satu aset crypto paling menarik saat ini.

Momentum Kembali Setelah Koreksi, DOGE Kuat di Tengah Ketidakpastian

Meskipun Dogecoin telah mengalami koreksi harga sebesar 44% sejak awal tahun, analis menyarankan investor untuk melihat tren besar yang sedang berkembang.

Marks mengajak komunitas crypto untuk tidak panik, melainkan memperhatikan faktor-faktor fundamental yang menguatkan DOGE. Dalam sepekan terakhir saja, DOGE mencatatkan kenaikan 9,27% dan saat ini diperdagangkan di kisaran Rp3.041 ($0.1827), naik 4,50% dalam 24 jam terakhir (25/3/25).

Salah satu sinyal teknikal yang menguatkan prediksi ini adalah terbentuknya dragonfly doji pada grafik mingguan DOGE. Pola ini sering diartikan sebagai tanda penolakan harga lebih rendah dan potensi pembalikan arah menuju tren naik.

Marks juga menunjukkan bahwa Dogecoin saat ini sedang berada dalam siklus bull ketiganya, setelah mencatat lonjakan luar biasa sebesar 20.566% pada 2017 dan 44.471% pada 2021.

Dukungan Institusional Dorong Potensi DOGE ETF

Analis Javon Marks Ramal Dogecoin akan Meroket 1.160%: Momen Besar DOGE Segera Tiba? image 0 Sumber: Coinpedia

Selain dari sisi teknikal, adopsi institusional menjadi faktor penting yang memperkuat potensi lonjakan harga Dogecoin .

Beberapa manajer aset besar seperti Grayscale dan Bitwise telah mengajukan permohonan peluncuran ETF Dogecoin berbasis spot, yang menandakan peningkatan minat serius dari investor institusi terhadap aset crypto bertema meme ini.

Masuknya Dogecoin ke dalam radar institusional tidak hanya menambah kredibilitas, tetapi juga membuka jalan bagi arus modal besar yang bisa mengangkat harga lebih tinggi. Di tengah meningkatnya penerimaan terhadap ETF crypto, DOGE dianggap sebagai kandidat kuat berkat komunitasnya yang masif dan likuiditas pasar yang tinggi.

Baca juga: Shiba Inu Siap Jadi ETF? Tim SHIB Bongkar Alasan Kuat dan Sindir Dogecoin!

Prediksi Harga DOGE: $2,28 Bukan Batas Tertinggi?

Marks meyakini bahwa harga $2,28 (Rp37.787) bukanlah target yang ambisius, melainkan konservatif jika dilihat dari ekstensi Fibonacci 1.618, zona yang telah ditembus DOGE dalam dua siklus sebelumnya. Ini membuat target tersebut tampak realistis di tengah potensi bull run yang lebih besar.

Bahkan analis lain, Ali Martinez, memproyeksikan bahwa Dogecoin bisa naik hingga $20 (Rp331.360), atau lebih dari 11.296% dari posisi saat ini—asalkan harga tetap bertahan di atas support utama $0,16 (Rp2.650).

Selain itu, analis teknikal Carl Moon juga mengidentifikasi pola falling wedge yang berpotensi pecah ke atas dengan target jangka pendek di area $0,4350 (Rp7.203).

Secara keseluruhan, dengan dukungan teknikal kuat, adopsi institusional yang meningkat, dan sentimen pasar crypto yang kembali pulih, Dogecoin kini berada di titik krusial. Jika prediksi dari Javon Marks dan analis lainnya terbukti benar, DOGE bisa menjadi salah satu aset dengan performa terbaik di tahun 2025.

Itu dia informasi terkini seputar  berita crypto  hari ini. Dapatkan berbagai informasi lengkap lainnya seputar  akademi crypto  dari level pemula hingga ahli hanya di Pintu Academy dan perkaya pengetahuanmu mengenai dunia crypto dan  blockchain .

Ikuti kami di  Google News  untuk mendapatkan informasi terkini seputar dunia crypto dan teknologi blockchain. Nikmati pengalaman  trading crypto  yang mudah dan aman dengan mengunduh  Pintu Crypto  melalui Google Play Store maupun App Store sekarang juga.

Dapatkan juga pengalaman  web trading  dengan berbagai tools trading canggih seperti pro charting, beragam jenis tipe order, hingga portfolio tracker hanya di Pintu Pro. Klik  Daftar Pintu  jika kamu belum memiliki akun atau klik  Login Pintu  jika kamu telah terdaftar.

*Disclaimer

Konten ini bertujuan memperkaya informasi pembaca. Pintu mengumpulkan informasi ini dari berbagai sumber relevan dan tidak terpengaruh oleh pihak luar. Sebagai catatan, kinerja masa lalu aset tidak menentukan proyeksi kinerja yang akan datang. Aktivitas jual beli crypto memiliki risiko dan volatilitas tinggi, selalu lakukan riset mandiri dan gunakan uang dingin sebelum berinvestasi. Segala aktivitas  jual beli bitcoin  dan investasi aset crypto lainnya menjadi tanggung jawab pembaca.

Referensi:

  • TheCryptoBasic. Top Analyst Says Dogecoin Prepping for a 12x Surge Past $2.28 . Diakses tanggal 25 Maret 2025.
0

Disclaimer: Konten pada artikel ini hanya merefleksikan opini penulis dan tidak mewakili platform ini dengan kapasitas apa pun. Artikel ini tidak dimaksudkan sebagai referensi untuk membuat keputusan investasi.

PoolX: Kunci untuk token baru.
APR hingga 12%. Selalu aktif, selalu dapat airdrop.
Kunci sekarang!

Kamu mungkin juga menyukai

Mengapa Chronicle, oracle pertama Ethereum, menggalang putaran pendanaan awal tujuh tahun setelah peluncuran

Quick Take Chronicle, oracle pertama yang diluncurkan di Ethereum, telah mengumpulkan dana awal sebesar $12 juta setelah tujuh tahun sejak peluncurannya. Co-founder Niklas Kunkel berpendapat bahwa protokol ini menemukan cara untuk menghadirkan transparansi nyata ke dalam ruang aset dunia nyata, yang sedang mengalami pertumbuhan signifikan. Pendanaan ini dipimpin oleh Strobe Ventures dengan partisipasi dari Brevan Howard Digital, Robot Ventures, dan Gnosis Venture, serta beberapa angel investor termasuk DeFi OGs Rune Christensen, Andre Cronje, dan Stani Kulechov.

The Block2025/03/26 16:56
Mengapa Chronicle, oracle pertama Ethereum, menggalang putaran pendanaan awal tujuh tahun setelah peluncuran

Rep. French Hill mengatakan versi revisi dari undang-undang struktur pasar kripto akan segera hadir seiring dengan semakin berkembangnya RUU di Kongres

Ketua Komite Jasa Keuangan DPR, French Hill, R-Ark., mengisyaratkan bahwa draf revisi dari RUU struktur pasar akan segera hadir setelah pekerjaan yang dilakukan tahun lalu di komitenya. RUU struktur pasar belum diperkenalkan di Kongres ini. Rep. Bryan Steil juga mengatakan bahwa teks lengkap dari RUU stablecoin DPR akan diperkenalkan nanti pada hari Rabu dan akan ada penandaan dalam "waktu dekat."

The Block2025/03/26 16:56
Rep. French Hill mengatakan versi revisi dari undang-undang struktur pasar kripto akan segera hadir seiring dengan semakin berkembangnya RUU di Kongres

Hyperliquid menghapus daftar memecoin JELLYJELLY di tengah skandal manipulasi paus

Hyperliquid dengan cepat menghapus kontrak perpetual untuk memecoin berbasis Solana, JELLYJELLY, setelah seorang paus memanipulasi harga onchain. Tekanan ini menyebabkan vault HLP yang dimiliki komunitas mengalami kerugian belum terealisasi sekitar $12 juta pada awalnya. Setidaknya dua bursa terpusat besar mencatatkan perdagangan berjangka JELLYJELLY di tengah kekacauan ini, yang menimbulkan risiko bagi vault Hyperliquid.

The Block2025/03/26 16:56
Hyperliquid menghapus daftar memecoin JELLYJELLY di tengah skandal manipulasi paus