Beli Kripto

Cara Menyelesaikan Verifikasi Peningkatan Uji Tuntas (Enhanced Due Diligence/EDD) - Deposit Bank di Bitget

2024-04-30 14:12037

Mengapa EDD diperlukan?

Untuk meningkatkan keamanan akun dan mengurangi risiko perdagangan dalam layanan fiat, saluran mitra kami akan meminta dokumen Peningkatan Uji Tuntas atau Enhanced Due Diligence (EDD) dari pengguna selama proses deposit/penarikan transfer bank.

Pengguna sekarang dapat mengirimkan EDD secara langsung pada halaman[Deposit Bank] ketika diperlukan (sebuah jendela akan muncul selama proses order deposit bank). Atau,[Klik Di Sini] untuk mengirimkan dokumen yang diperlukan untuk peninjauan.

Apa sajakah dokumen-dokumen EDD itu?

Kamu harus mengunggah dokumen pendukung dengan mengikuti langkah-langkah berikut untuk menyelesaikan verifikasi EDD kamu:

Langkah 1: Dokumen Identifikasi Sekunder

Dokumen Identifikasi Sekunder harus berupa jenis yang berbeda dari dokumen yang digunakan untuk verifikasi identitas di Bitget. Misalnya, jika kamu telah menggunakan paspor untuk verifikasi identitas di Bitget, kamu harus mengunggah jenis dokumen yang berbeda, tidak termasuk paspor. Jenis dokumen yang didukung antara lain: KTP, paspor, dan SIM.

Langkah 2: Laporan Bank

Bitget membutuhkan laporan bank tiga bulan terakhir dan harus sesuai dengan namamu pada dokumen identitas. Rekening bank ini juga harus merupakan rekening bank yang digunakan untuk melakukan deposit dan penarikan. Laporan tersebut harus mencantumkan “Nama Bank”, “Nama Rekening”, “Nomor Rekening”, dan jenis transaksi, dengan bukti pendapatan untuk setiap transaksi.

Langkah 3: Bukti pendapatan

Semua transaksi dan nama akun harus sesuai dengan verifikasi identitas Bitget kamu. Dokumen bukti pendapatan yang diterima akan mencakup: slip gaji/honor, kontrak transaksi penjualan real estat, kontrak transaksi penjualan mobil, laporan pembayaran pajak tahun lalu, laporan pendapatan dari rekening giro/tabungan/investasi, dan pajak pertambahan nilai/pendapatan pajak, dan lain-lain.

Langkah 4: Lainnya

Selain itu, dokumen pendukung lainnya seperti bukti alamat: tagihan utilitas seperti tagihan telepon rumah, tagihan energi/internet, dan sebagainya juga dapat diterima pada pengajuan EDD ini.

Setelah semua dokumen yang diperlukan dikirimkan, klik [Kirim] dan saluran mitra kami akan meninjau sebelum menyetujui deposit/penarikan fiat kamu. EDD/info lebih lanjut mungkin diperlukan lagi jika hasilnya gagal. Untuk itu, pengguna dapat mengeklik tombol [Pengembalian Aset] untuk membatalkan order terutama bagi beberapa pengguna yang tidak dapat memberikan EDD.

Apakah batas deposit/penarikan akan meningkat setelah menyelesaikan EDD?

Belum tentu. Namun, untuk order deposit/penarikan fiat berikutnya, saluran mitra kami dapat meminta pengguna untuk menyediakan dokumen pendukung lainnya demi peninjauan berikutnya.

Catatan: Jangan melakukan deposit dengan rekening yang namanya tidak sama dengan dokumen verifikasi kamu. Jika tidak, aset deposit akan dikembalikan dan kamu mungkin akan dikenakan biaya pengembalian aset.